--> Skip to main content

Buah dan Tumbuhan yang Bisa dimakan Ketika Tersesat di Hutan

Panker.me - Untuk para Petualang Alam, Terkadang kita Harus menyiapkan segala resikonya terlebih dahulu Ketika menjelajah alam, dan salah satu kemungkinan terburuknya ialah Tersesat, Namun Jangan Cemas Hutan di Indonesia Mempunyai Banyak Tumbuhan dan Buah-buahan Hutan yang Bisa di Konsumsi. Memang Mungkin agak Aneh dan Terasa Tidak Biasa karena Tumbuhan dan Buah yang akan Di Bahas dalam artikel panker kali ini Bukan Merupakan Makanan yang Biasa dimakan sehari-hari.

Berikut Tumbuhan dan Buah yang Bisa dimakan Ketika Tersesat dihutan.


#Cantigi Gunung




Cantigi Gunung (Vaccinium varingifolium), Tumbuhan ini Bisa kalian Temukan di Ketinggian 1000Mdpl Keatas, Cantigi Gunung Merupakan Kerabat Dekat dengan blueberry, cranberry, bilberry dan huckelberry. Tumbuan ini Tersebar Luas di hampir semua Pulau Jawa.

yang Bisa dikonsumsi Tumbuhan Cantigi Gunung :

  • Daun
  • Buah
Daun Cantigi Gunung Bisa Kalian Konsumsi dan Bisa Juga dijadikan sebagai Lalapan, Buah dari Cantigi Gunung Berwarna Merah Kehitaman dan Bisa dimakan, Buah ini Mempunyai Rasa Manis.

#Murbei


Murbei Mempunya Nama Latin (Morus), Buah ini Mirip dengan Strawberry, Buah Murbei Bisa di Temukan di Hutan yang Bercuaca Panas, Sedang dan Subtropis, Buah ini ketika masih muda maka warna dari buah murbei biasanya Merah dan Ketika buah ini sudah Masak/Matang maka Warnanya akan Berubah menjadi Keunguan. Buah Murbei Mempunyai Rasa Manis dan Kecut. 

#Alang-alang


Alang-alang Mempunyai nama Latin (Imperata cylindrica Raeusch), Alang-alang Merupaka Rumput Berdaun Panjang, namun Tidak banyak yang Tahu Tumbuhan ini Bisa kita manfaatkan untuk kita makan, Caranya, Potong alang-alang sampai dekat sekali dengan akarnya, Sesap dari bawah atau bisa seperti kalian Makan Tebu. Alang-alang Mempunyai Rasa Manis Ibarat Tebu.

Bukan Hanya Bisa dimakan, Tumbuhan alang alang Juga Bisa digunakan sebagai Obat Diare dan Mimisan.

#Pohpohan


Pohpohan Mempunyai nama Latin (Pilea melastomoides), Sering Menjumpai Tubuhan ini dan Menghiraukannya? Pohpohan Biasa dijadikan sebagai Lalapan Oleh masyarakat sunda, Kalian Bisa menjumpai Tumbuhan ini diketinggian 700Mdpl sampai dengan 1.700Mdpl. tidak Heran kalau Tumbuhan ini Biasa dilihat Oleh Pendaki, karena biasanya Tumbuhan ini Berada disamping jalur Pendakian.

daun Pohpohan Tidak hanya Bisa dimakan, namun juga Mempunyai khasiat untuk Meredakan Nyeri Otot.

#Kecombrang


Kecombrang Mempunyai Nama Latin (Etlingera elatior), Kecombrang Biasa dijadikan tanaman Hias, Karena Bentuk dan Rupanya indah dan enak Untuk dipandang, namun apakah Kalian tahu bahwa kecombang ini Bisa juga untuk dimakan. caranya yaitu dengan mengupasnya. Biji dari Kecombrang mirip sekali dengan Jambu delima.

#Ciplukan


Ciplukan Mempunyai nama Latin (Physalis angulata L), Mungkin Kalau Buah ini merupakan Buah yang tidak asing lagi karena Bukan hanya dihutan, buah ciplukan juga bisa di temukan di daerah dataran rendah.

Buah Ciplukan Bisa kalian Konsumsi dan bahkan Buah ini Bisa dijadikan sebagai Obat, Berikut manfaat dari buah Ciplukan.

  • Kaya akan Antioksidan.
  • Memiliki Efek Anti-Inflamasi.
  • Menurunkan Kadar Kolesterol.
  • Cocok Dijadikan Makanan Diet. ...
  • Membantu Proses Regenerasi dan Perbaikan Sel Tubuh.
  • Obat Herbal Kanker Payudara.
  • Membantu Menurunkan Gula Darah.
  • Obat Herbal Tuberkulosis.

#Semanggi


Semanggi mempunyai Nama Latin (Marsilea), Tumbuhan ini Mempunyai Ciri yang khas yaitu daunnya terbagi manjadi empat. Apakah Semanggi Bisa dimakan? Tentu Bisa, Masyarakat Jawa Biasa Menjadikan Semanggi sebagai Rujak. Tumbuhan ini Biasa ditemukan di pematang sawah dan kaki Gunung.

#Rane


Rane Mempunyai nama latin (Selaginella), Rane Termasuk dalam Kategory Tumbuhan Paku-pakuan, daun rane Berwarna Hijau, namun Terkadang ada Juga yang berwarna biru dan Merah, untuk daun Rane sebaiknya Rebus Dulu sebelum dikonsumsi dan Pilihlah daun yang berwarna Hijau.

#Lumut Hati


Lumut Hati Mempunyai Nama Latin (Marchantiophyta), Lumut ini Biasanya Menempel pada Bebatuan, Lumut Hati memiliki bentuk Seperti hati sesuai namanya. Lumut ini bisa tumbuh di daratan tinggi dan basah. Kamu bisa mengonsumsinya, Bukan Hanya Itu Kamu juga Bisa menjadikan Lumut Hati sebagai obat demam.

#Jamur

Sebelumnya, Perlu diingat bahwa Tidak semua Jamur Bisa dimakan, ada juga yang tidak bisa dimakan, Jamur yang Bisa dimakan Biasanya Berwarna putih dan Bersih. Berikut Beberapa Jenis jamuryang bisa dimakan.

1. Jamur Kuping

2. Jamur Tiram

3. Jamur Merang

4. Jamur Kancing

5. Jamur Shiitake

6. Jamur Matsutake


Diatas Merupakan Buah dan Tumbuhan yang Bisa dimakan Ketika dalam Keadaan Tersesat, semoga artikelnya bermanfaat untuk sobat panker dan untuk semua orang ya...
Terimakasih...

Sumber :
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar